Detail Berita

Disdik Pastikan Belajar 100 Persen di Pekanbaru Berjalan Lancar

Disdik Pastikan Belajar 100 Persen di Pekanbaru Berjalan Lancar

Pekanbaru, berazamcom - SMP di Kota Pekanbaru sudah menggelar full day school belajar tatap muka 100 persen. Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru pun sudah melakukan evaluasi terhadap penyelenggaraan belajar tatap muka selama satu pekan ini.

Pelaksanaan belajar tatap muka hingga pekan ini berjalan lancar tanpa kendala. Mereka juga sudah melaporkan hasil evaluasi belajar tatap muka penuh di SMP sejak pekan kemarin.

"Kita sudah laporkan ke pak wali, terkait aktivitas belajar penuh di sekolah. Kita pastikan tanpa kendala," terang Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, Ismardi Ilyas, Rabu (12/1) seperti dilansir dari Pekanbaru.go.id.

Saat ini belajar penuh tidak mengalami kendala berarti selama belajar penuh di SMP. Ia menyebut sejumlah sekolah terpaksa menerapkan beberapa sesi belajar.

Kondisi ini karena jumlah ruang kelas yang terbatas. Mereka yang belajar sudah seratus persen kapasitas sehingga tidak mencukupi ruang kelas.

"Kalau 50 persen mungkin bisa belajar satu sesi, kalau seratus persen ada sesi pagi dan sesi siang," jelasnya.

Dinas berencana mengajukan belajar penuh di SD. Ia menyebut bahwa pembelajaran seratus persen bisa berlangsung di SD bila penerapan belajar penuh di SMP berhasil dilakukan.

sc : berazam.com

[07-December-2023] Bapak Asuh Anak Stunting Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru Salurkan Paket Sembako [07-December-2023] Peringatan Hari Anti Korupsi 2023 bersama Kejaksaan Negeri Kota Pekanbaru [07-December-2023] Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru mendapat penghargaan oleh BPMP Provinsi Riau [13-November-2023] Kegiatan Pendampingan Dan Advokasi Layanan PAUD Inklusif [18-October-2023] Antisipasi Bullying di Sekolah, Kejari - Disdik Gelar JMS di SMPN 9 Pekanbaru