Detail Berita

Tak Hanya Sekolah Negeri, Sekolah Swasta Juga Harus Koordinasi dengan Disdik Sebelum Mulai STM

Tak Hanya Sekolah Negeri, Sekolah Swasta Juga Harus Koordinasi dengan Disdik Sebelum Mulai STM

PEKANBARU - Proses sekolah tatap muka saat ini masih menanti hasil pemetaan wilayah per kecamatan. Pasalnya sekolah tatap muka (STM) dapat berlangsung jika suatu wilayah dinyatakan aman dari penyebaran Covid-19. 

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru Ismardi Ilyas mengungkapkan, sekolah hingga saat ini belum diperbolehkan untuk melaksanakan proses sekolah tatap muka.

"Sekolah tatap muka tunggu hasil pemetaan di tanggal 15 ini (Januari). Tim Satgas akan melihat perkembangannya. Kita kalau buka sekolah akan berkoordinasi dengan Provinsi (Pemprov Riau)," ujar Ismardi, Kamis (14/1). 

Ia menegaskan, sekolah dapat melaksanakan proses sekolah tatap muka jika telah memenuhi standar protokol kesehatan. Sebelum sekolah tatap muka pihaknya bakal melakukan survei untuk memastikan kesiapan sekolah. 

"Setiap sekolah itu harus berkoordinasi dengan kita (Disdik) untuk buka, baik Negeri maupun swasta," tegasnya. 

Jika pemetaan penyebaran Covid-19 rampung pertengahan Januari 2021 ini, maka sekolah tatap muka direncanakan bakal berlangsung akhir Januari atau paling lambat awal Februari 2021. (Kominfo6/RD2)

Source : pekanbaru.go.id

[07-December-2023] Bapak Asuh Anak Stunting Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru Salurkan Paket Sembako [07-December-2023] Peringatan Hari Anti Korupsi 2023 bersama Kejaksaan Negeri Kota Pekanbaru [07-December-2023] Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru mendapat penghargaan oleh BPMP Provinsi Riau [13-November-2023] Kegiatan Pendampingan Dan Advokasi Layanan PAUD Inklusif [18-October-2023] Antisipasi Bullying di Sekolah, Kejari - Disdik Gelar JMS di SMPN 9 Pekanbaru